Ducati Belum Yakin Menang Di MotoGP Austria

Motorplus - Kamis, 11 Agustus 2016 | 18:06 WIB

Sirkuit Red Bull Ring di Austria yang akan menghelat MotoGP seri X diklaim sangat cocok untuk karakter motor Ducati. Di sesi tes lalu, 4 rider tim Ducati berhasil menempati urutan teratas dengan selisih lebih dari 1 detik dibandingkan Valentino Rossi yang jadi rider terdekat. Meski begitu, Ducati belum yakin menang di MotoGP Austria.

"Itu hanya tes. Saat balapan nanti semuanya akan berbeda. Yamaha, Suzuki dan Honda pasti akan bekerja keras saat libur untuk memperbaiki kemampuan motornya. Meski sirkuit ini cocok untuk Ducati, rasanya terlalu cepat untuk bilang kita akan menang," ucap Andrea Iannone, pembalap Ducati yang tercepat di sesi tes.

Senada dengan Iannone, Andrea Dovizioso juga tidak mau sesumbar jelang MotoGP Austria. "Untuk memenangkan race itu sangat sulit. Semua pembalap akan berlomba menjadi yang tercepat. Berbeda dengan tes. Parameternya juga bukan hanya kemampuan mesin. Tapi, kondisi cuaca, ban dan strategi juga harus tepat. Semuanya harus sesuai," tambah Dovi.

Meski begitu, kedua pembalap andalan Ducati ini mengakui kalau kemampuan motornya memang sedikit unggul di Red Bull Ring. Mereka berharap mendapatkan hasil yang baik di sirkuit yang cuma punya 9 tikungan ini. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular