Agen Pemegang Merek (APM) dari ban Pirelli yakni PT Astra Otoparts sudah mulai menjual varian barunya. Pirelli Diablo Rosso 3 yang jadi penyempurnaan dari Pirelli Diablo Rosso II yang pernah MOTOR Plus tes langsung di sirkuit Sepang kini sudah hadir di Indonesia.
Keunggulan Pirelli Diablo Rosso III karena ada kandungan bahan silika pada ban. Artinya, penyerapan dan kelembaban pada ban lebih tinggi. Penambahan ini berperan penting saat ban digunakan di kondisi jalan basah. Apalagi, pola atau kembangan pada ban juga sudah mendekati Pirelli Diablo Supercorsa yang memberikan banyak cengkraman ketika digunakan. Jadi, sobat bisa merasakan sensasi ban balap dengan tingkat keawetan tinggi khas ban harian.
“Sekedar info, untuk produk Pirelli Diablo Rosso 3 memang masih impor dari luar negeri. Makanya, Pirelli Diablo Rosso III dijual tanpa bungkus atau wrapping. Hanya dikasih cap saja, ” ucap Alex Sutedja, Marketing Pirelli Astra Otoparts.
Buat yang penasaran dengan harga dan ukuran ban yang tersedia untuk Pirelli Diablo Rosso III, berikut rinciannya :
UKURAN HARGA | |
120/60-17 | Rp. 2,380 ribu |
120/70-17 | Rp. 2,340 ribu |
160/60-17 | Rp. 2,850 ribu |
180/55-17 | Rp. 2,990 ribu |
190/55-17 | Rp. 3,200 ribu |
200/55-17 | Rp. 3.250 ribu |
KOMENTAR