Modifikasi Thottle Body Yamaha MX King Pakai Punya Suzuki Satria 150 Fi (Bagian 2)

Motorplus - Minggu, 23 Oktober 2016 | 19:00 WIB

Ini yang unik dari pacuan milik Renggi. Ketimbang pakai Throttle Body (TB) standar yang direamer maupun aftermarket, Gustomo sang mekanik justru andalkan Throttle Body milik Satria F-150 injeksi yang memiliki diameter venturi 32 mm di Yamaha MX King.

Sementara agar suplai bahan bakar makin deras, injektor standarnya digusur pakai milik Honda CBR 250R yang didobel. “Setting BBM-nya diatur bisa semburkan bensin 280 cc/menitnya,” ungkapnya.

Guna mengatasi trek-trek di wilayah Sumatera yang memiliki suhu dan kelembaban yang tinggi, radiator comot kepemilikan rivalnya. Sistem pendingin Yamaha MX King diganti pakai milik Satria F-150 injeksi yang memiliki kapasitas 1.260 cc. “Kapisitas dan ukuranya lebih besar, jadi pendinginan mesin lebih bagus ketimbang standarnya. Pemasangannya cukup di bagian dudukannya saja,” terang Gustomo lagi. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular