Yamaha Mio dan Honnda BeAT memang rival karena sama-sama menggunakan kapasitas mesin 110 cc. Namun siapa sangka jika kampas sentrifugalnya atau kampas gandanya bisa saling tukar satu sama lain. Alasan utamanya, yaitu lebih murah bro!
“Ini memang trik lama untuk pengguna Yamaha Mio lama yang kampas gandanya sudah mulai bermasalah. Selain itu harganya juga murah yaitu Rp 120 ribuan. Sementara untuk Yamaha Mio Rp 230 ribuan. Soalnya kalau punya BeAT, bisa beli bagian kampasnya saja tanpa mangkuk koplingnya,” ucap Agung Prayitno, dari bengkel JGP Racing di kawasan Cidodol, Jakarta Selatan.
Selain itu kelebihan dari menggunakan kampas Honda BeAT adalah profil kampas yang lebih tebal, sehingga akan lebih menggigit ke mangkuknya. “Akselerasi pasti bakal lebih cepat. Jadi selain lebih murah juga bisa meningkatkan performa sedikit. Oh iya ini hanya berlaku buat Yamaha Mio lawas saja lho ya,” tambah Agung. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR