Ducati Bantah Akan Cabut Dari WSBK Demi Menggaji Jorge Lorenzo

Motorplus - Kamis, 1 September 2016 | 05:05 WIB

Kedatangan Jorge Lorenzo ke Ducati musim depan bisa membuat banyak efek. Dengan mendatangkan juara dunia tiga kali ke Bologna, Ducati dikabarkan harus menggaji Lorenzo sebesar 20 juta euro per tahunnya. Hal ini dikhawatirkan akan menghentikan program tim World Superbike (WSBK) mereka demi menggaji Lorenzo yang cukup tinggi. Namun, Ducati bantah akan cabut dari WSBK demi menggaji Jorge Lorenzo.

Hal ini mengingatkan Ducati pada musim 2011 ketika mereka mendatangkan Valentino Rossi dari Yamaha. Dengan gaji Rossi sebesar 15 juta euro per tahunnya, program mereka di WSBK dihentikan demi mengurangi beban dari pabrikan.

Director Sport Ducati, Paolo Ciabatti menegaskan tim WSBK akan tetap berlanjut meskipun mereka mendatangkan Jorge Lorenzo. "Saat ini kondisinya berbeda dengan tahun 2011 lalu. Kami memiliki sponsor (Aruba) yang bisa mendanai tim WSBK secara independen. Lagi pula kami sudah mengumumkan tim WSBK untuk musim depan," tegasnya.

Ducati sendiri akan diperkuat oleh rider senior Marco Melandri dan Chaz Davies di ajang WSBK musim depan. Pokoknya   Ducati bantah akan cabut dari WSBK demi menggaji Jorge Lorenzo. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular