Modif Silinder Gold Kawasaki Ninja 150R Best Time 7,08 Detik!

Motorplus - Jumat, 2 September 2016 | 16:59 WIB

Untuk mengail tenaga besar di semua putaran mesin, silinder besarta head diganti pakai versi PDK Gold. Kit silinder ini telah melegenda di kalangan penyuka Ninja 2-tak. “Silinder warga emas ini punya material lebih kuat dibandingkan standarnya. Disamping itu, permukaan salurannya juga telah dipolish halus,” sambung Wawan.

Namun oleh Wawan, saluran exhaust bawaan PDK Gold yang tingginya 31 mm dari bibir blok, dimaksimalkan lagi. “Kita naikkan lagi exhaustnya jadi 28 mm dari bibir silinder.  Ini bikin napas mesin jadi lebih panjang,” terangnya. Tentu diimbangi memperbesar saluran masuk dan transfer, biar aliran gas makin deras ke ruang bakar. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular