Rahasia Sok Depan Honda Sonic 150 Yang Bikin Jadi Penguasa MotorPrix

Motorplus - Kamis, 8 September 2016 | 11:20 WIB

Rangkai komponen di sok depan Honda New Sonic 150R jadi bagian penting bikin berkuasa di kelas MP1 MotorPrix beberapa region tahun ini. Di sok depan Honda New Sonic 150R kelas MP1 yang turun di MotorPrix musim ini diolah dari Ohlins, Swedia.

“Sok depan standar Honda New Sonic 150R dikasih komponen untuk preload dan piston untuk rebound-compress,” beber Eddy Saputra, bos PT Ohlins Saputra saat kasih pelatihan sok depan-belakang kemarin (7/8).

Pakai komponen preload dan rebound-compress di sok standar Honda Sonic bikin motor stabil. Stabil di tikungan dan seimbang saat akselerasi di tikungan akan bikin pembalap lebih mudah mengatur power motor.

Jadi, sok depan yang standar dicustom dengan teknologi Swedia. Hasilnya Honda New Sonic 150R sudah dipastikan tiga region MotorPrix dikuasai . (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular