Kaki-Kaki Spesial Di Kawasaki Ninja 250 Ala ZX636

Motorplus - Jumat, 9 September 2016 | 12:01 WIB

Ariez Arsandy yang kurang sreg dengan bodi standar Kawasaki Ninja 250R miliknya di modif dengan gaya Kawasaki ZX636. Setelah melakukan banyak ubahan di bodi dan konsep grafis, bagian kaki-kaki ikut dimaksimalkan. Kaki-kaki spesial dipasangkan di Kawasaki Ninja 250 Ala ZX636.

Bodi sudah kekar plus bermotifkan Hulk, tentu kudu diimbangi kaki-kaki yang sepadan. Makanya Ariez memutuskan untuk ganti beberapa part kaki pakai punya moge. Seperti pelek depan dan belakang dari Kawasaki ZX14, yang kemudian dibalut ban lebar keluaran Dunlop. Namun biar pelek dan ban ukuran gede itu bisa muat, sebelumnya swing arm dan sokbreker depan juga turut diganti punya Suzuki GSX600R.

Biar gak ‘kebanting’ dengan tampilan body yang makin kekar, sangar dan sporty, sektor mesin tak luput diutak-atik untuk meningkatkan performanya. Urusan yang satu ini, Ariez serahkan ke bengkel Manual Tech yang merupakan spesialis korek mesin spek balap. “Hanya korek atau porting polish sedikit saluran masuk dan buangnya. Biar performa mesin gak ngoyo waktu digeber,” alasan Ariez.

Dengan kaki-kaki spesial yang dipasangkan di Kawasaki Ninja 250 Ala ZX636 dan diikuti ubahan di mesin, pastinya motor ini bukan cuma ganteng. Tapi, punya performa mumpuni meskipun dimensinya agak sedikit melar. mantap!(www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular