Modifikasi Minerva MX150 Bikin Bodi Lebih Montok

Motorplus - Selasa, 1 November 2016 | 05:05 WIB

Meski dari pabriknya sudah mengusung desain racing abis, tapi Lowo, pemilik rumah modifikasi Daalbho Modified pengin Minerva lawasnya lebih kekar. Caranya fairing diubah lebih besar. Ini konsep modifikasi Minerva MX150 dengan bikin bodi lebih montok. Wajar, rumah modifikasi yang satu ini memang jago bermain fiberglass.

Semisal ubahan tangki yang dibuat besar dengan kondom fiberglass. Lekukan tangki dibuat lebih tajam, contohnya pada bagian belakang tangki. Sehingga bisa lebih nyaman dikempit kala riding. Termasuk ubahan fairing yang lebih lebar ke samping, beberapa coakan bodi juga diubah. Biar lebih matching dengan konsep.

Mengimbangi bodi yang montok, kaki-kaki juga dipermak. Caranya dengan gaet pelek lebar variasi lokal. "Termasuk aplikasi ban tapak lebar, lebih enak buat nikung rebah," papar Lowo yang punya gerai di Jl. Anggur Gang H. Jamal, Samarinda, Kaltim.

Data Modifikasi:
Ban depan: Corsa 110/70-17
Ban belakang: Brigestone 160/60-17
Pelek: Variasi
Sok belakang: YSS
Lampu depan: Pro-G
DM: 0813-4829-2534 (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular