Modifikasi Head Yamaha Vega 232 CC Untuk Trek 500 Meter

Motorplus - Senin, 21 November 2016 | 05:10 WIB

Yamaha Vega garapan Chicken Speed dari Jakarta Timur ini dimodif abis untuk come back di trek 500 meteran. Bore up ekstrim dilakukan untuk meningkatkan drastis tenaga pacuan. Enggak cukup sampai disitu, modifikasi head Yamaha Vega 232 cc untuk trek 500 meteran ini juga dilakukan sebagai penyesuaian. 

Untuk memenuhi kebutuhan asupan gas yang turut membengkak, klep in dan ex diganti pakai ukuran 34/29 mm. Pakai ukuran katup segede itu, sudah pasti kudu ubah sudut klep dan ganti sitting-nya. Durasi noken as pun turut diracik ulang. Bagian in dibikin 273º dan ex 268º.

Rinciannya, klep in dibuat membuka di 30º sebelum TMA (Titik Mati Atas) dan menutup di 63º setelah TMB (Titik Mati Bawah). Sedangkan klep ex membuka pada 59º sebelum TMB dan menutup di 29º setelah TMA. “Rasio kompresi bermain di angka 12 : 8 untuk nenggak bensol,” jelas Heru Cungkring, sapaan bekennya. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular