Badan penyelenggara event MotoGP atau Dorna kembali melakukan revisi peraturan untuk musim 2017 mendatang. Salah satu hasilnya adalah menghapus ban intermediate atau ban semi basah untuk musim balap 2017.
Ban intermediate dihapus dan tidak akan digantikan dengan tipe ban apapun. Jadi per musim 2017 mendatang rider-rider di kelas MotoGP hanya akan mendapatkan dua jenis ban saja yaitu ban kering dengan tipe kompon slick serta ban wet atau kompon hujan yang memiliki alur.
Mayoritas rider MotoGP memang menyangsikan performa dari ban intermediate selama musim 2016 yang dianggap tidak terlalu efektif. Mereka menyatakan ban intermediate tidak mampu memberikan daya cengkram maksimal dalam kondisi trek yang lembab sehingga ban tipe ini dinyatakan dihapus dari MotoGP 2017. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR