Indra Saepudin punggawa Apparel Indra Spd 83 memulai usaha apparel trail shop memang tidak sengaja.. Karena hobby ngejalur adventure dan sering memperhatikan apparel yang digunakan, akhirnya terpikirkan bisnis apparel shop, spesialis aksesoris dan perlengkapan safety adventure. Makanya, Indra Spd 83 kini terkenal memanjakan tracker dengan apparel keren.
Meski usaha awal bergerak di penjualan motor lawas, akhirnya coba kembangkan spesialis aksesoris dan perlengkapan safety. Mulai tahun 2010 telah jualan barang-barang motorcross namun hanya buka stand di event-event adventure. Namun bikin penasaran karena omsetnya lumayan.
Akhirnya pada januari 2013 dibuka toko Indra Spd 83 Speed Shoop. Sambil memulai usaha aksesoris apparel terutama untuk safety adventure. Tapi, ketika itu masih divendor ke orang lain. Artinya untuk aksesoris dan pembuatan apparel masih diorder pada orang lain.
“Untuk apparel dari ujung kepala hingga kaki kami ada. Mulai dari helm, jersey, body protector dan lain lain. Untuk masalah harga jangan khawatir masih bervariatif tergantung pesanan konsumen saja. Untuk jersey pun kami ada yang sudah jadi dan telah diprinting dihargai Rp 175 ribu. Sedangkan jersey lengan pendek bahan polyflex Rp 125 ribu. Untuk jaket trek yang berbahan polyflex Rp 175 ribu. ” jelas. Pria yang akrab disapa Indro.
Nah, buat yang mau kepoin toko Indra Spd 83 Speed Shop bisa saja lansung kontak di 0812-7471-3827/0856-5892-9183 pin Bbm (5B892FF0). Atau sambangin tongkrongannya di Jl. Lintas Liwa, Pasar SEnin, Fajar Bulan, Way Tenong, Lampung Barat. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR