Sherco-TVS Kuasai Etape Pembuka Reli Dakar 2017

Motorplus - Selasa, 3 Januari 2017 | 12:38 WIB

Pereli asal Spanyol, Joan Pedrero bawa pabrikan Prancis-India, TVS-Sherco kuasai etape pembuka Reli Dakar 2017 pada Senin (2/1). Etape pembuka Dakar sendiri menempuh jarak 39 km di Ibukota Paraguay, Asuncion.

Sebelumnya etape pertama berhasil dikuasai oleh pereli Yamaha, Xavier de Soultrait namun ia dijatuhi penalti satu menit dan harus turun ke urutan 10. Pedrero berhasil membukukan waktu 28 menit 22 detik di hari pertama perhelatan Dakar. Mengungguli duet rider unggulan Honda, Ricky Brabec dan Paulo Goncalves di posisi kedua dan ketiga.

Juara bertahan KTM mengawali reli dengan capaian kurang memuaskan. Posisi terbaik mereka ditempati oleh Sam Sunderland di posisi keempat. Sementara juara Reli Dakar tahun lalu, Toby Price hanya berada di urutan 17 dengan gap lebih dari satu menit dari Pedrero.

Di hari kedua (3/1) para pembalap akan menempuh jarak 275 km dari Resistencia menuju San Miguel, Argentina. 

Dakar Rally 2017 – Overall after Stage 1

1. Pedrero Joan – SPA – Sherco TVS Rally Factory – Sherco – 00:28’22
2. Brabec Ricky – USA – Monster Energy Honda Team – Honda – +00’12
3. Goncalves Paulo – POR – Monster Energy Honda Team – Honda – +00’26
4. Sunderland Sam – GBR – Red Bull KTM Rally Factory Team – KTM – +00’28
5. Barreda Joan – SPA – Monster Energy Honda Team – Honda – +00’30
6. Walkner Matthias – AUT – KTM Factory Racing Team – KTM – +00’40
7. Farres Gerard – SPA – Himoinsa Team – KTM – +00’46
8. Metge Michael – FRA – Monster Energy Honda Team – Honda – +00’46
9. Cervantes Iván – SPA – Himoinsa Team – KTM – +00’54
10. De Soultrait Xavier – FRA – Yamaha Racing – Yamaha – +00’58 (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular