Lindungi Tabung Sok, Aneh Tapi Aman! (Bagian 2 Habis)

Motorplus - Sabtu, 1 April 2017 | 17:00 WIB

“Siapkan saja belt bekas skubek atau timing belt mobil. Lalu isolasi bolak balik atau lem Aica Aibon serta gunting. Mula-mula ukur keliling tabung sok pakai tali. Kemudian kita potong belt sesuai lingkaran tersebut. Setelah sesuai, belakang belt yang akan menyentuh tabung sok diberi perekat yang telah disiapkan tadi,” terangnya.

Usai diberi perekat, langsung tempel deh beltnya pada tabung sok. “Memang ini akan membuat sok terlihat aneh. Tapi, yang penting sok jadi aman. Apalagi kalau sok yang dipakai barang mahal,” jelas Bella, nama panggilannya.

Oh iya, trik ini sering diaplikasi pada motor balap maupun cornering. Salah satunya bisa dilihat pada pacu andalan Prapanca Racing Team. “Karena Vespa matik balap tabung soknya berada pada sisi depan, maka kudu dilindungi biar aman dikala terjatuh. Soknya mahal euy,” ujar Hendra Damanik atau biasa disapa Jomal. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular