Atasi CVT Matik Gredek

Motorplus - Jumat, 20 Januari 2017 | 13:30 WIB

Kesal lari matik kesayangan bergetar saat akselerasi awal? Itu biasanya karena kinerja CVT matik mulai geredek. Nah, yang bikin CVT matik sobat geredek lazimnya akibat terjadi slip pada kopling setrifugal. Yuk cari tahu cara atasi CVT matik gredek.

Slipnya kopling setrifugal yang bikin CVT matik gredek bisa disebabkan oleh kotoran atau permukaan kampas sudah licin. Bisa juga kampas sudah aus atau landasannya di teromol sudah kemakan.

Atasi CVT matik geredek bila kampas kopling sentrifugal masih tebal, cukup ampelas atau kikir permukaan kampas agar kembali jadi kasar. Sehingga cengkramannya pada teromol jadi kuat dan gak slip lagi.

Namun kalau kampas kopling sentrifugal sudah tampak tipis, disarankan untuk lem biru alias lempar trus beli baru, hehehe... (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular