Kebutuhan pendinginan pada mesin, jelas sangat dibutuhkan. Baik memanfaatkan aliran udara alami atau dibantu kipas, juga pakai cairan. Contoh Honda Vario 125 yang berkompresi di atas 11:1, pasti membutuhkan pendingin cairan alias radiator kan?
Nah, biar kemampuan sistem pendingin cairnya selalu optimal, kudu ada perawatannya sob! “Sebagian besar air radiator atau coolant, memang tahan lama. Tapi, ada batas masa pakainya loh,” ucap Cecep Rusdi, karyawan sebuah laboratorium internasional ternama di Bandung, Jawa Barat.
Guna menghasilkan pendinginan maksimal, banyak rider yang mengganti coolant dengan beda merek. Memang di pasaran banyak ditawarkan coolant dengan keunggulan lebih dibanding bawaan pabrikan. Namun, sebaiknya ada yang mesti diperhatikan nih sob. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR