Modifikasi Husaberg 450 Supermoto

Motorplus - Jumat, 20 Januari 2017 | 20:00 WIB

Lantaran sering dipakai harian untuk bekerja di jalanan, Juliant Nugroho, sang owner Husabers 450 jebolan 2015 ini pindah haluan. Pakemnya, motor ini khusus untuk di tanah alias model trail yang sudah mengadopsi ban pacul. Tapi, karena tuntutan career yang sering turun ke proyek-proyek rumah, mau tak mau diubahnya jadi supermoto agar akrab dengan jalan aspal.

“Untuk pindah haluan jadi supermoto, motor ini gak perlu banyak ubahan sebetulnya. Cuma perlu ganti wheel set, selebihnya tinggal nambah beberapa variasi pendukung, supaya tampilan makin total,” tukas Lerry Rahmat Rizki, modifikator dari Caos Custom. Mau tahu lebih ubahannya lebih lengkap? Langsung baca aja, sob!

Diganti agar sesuai gaya supermoto yang diinginkan. Pelek yang dipilih ukuran 3,50x17” untuk depan dan 4,25x17” di belakang. Sementara balutan karet hitamnya pakai Avon Distanzia 120/70-17 (depan) dan 160/60-17 (belakang). Dengan begitu, tampilan supermoto-nya jadi dapet banget. Ukuran pelek yang diadopsi cukup lebar, membuat motor lebih kekar saat dipandang. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular