Modifikasi Kawasaki Ninja 150 Thailand Versi SSR

Motorplus - Jumat, 27 Januari 2017 | 13:12 WIB

Penyuka modifikasi tanah air, hingga saat ini masih tetap merunut pada tampilan identik dari kuda besi asal Negeri Gajah Putih. Seperti yang terlihat pada konsep Kawasaki Ninja 150 R milik dari Muhammad Munib. Dari segi tampang, sekilas nampak masih standar bawaan aslinya. Tapi jangan salah, karena semuanya sudah mengalami perubahan dan modifikasi mengacu pada Kawasaki Ninja 150 Thailand versi SSR.

" Bentuknya memang agak mirip. Tapi untuk tipe SSR, lebih condong pada besutan balap trek lurus. Makanya, saya tertarik untuk dapat terapkan modif ala SSR ini sekaligus sebagai bisa display juga, " kekeh Amun, sapaan singkat juragan toko variasi Amun Speed Shop.

Untuk mewujudkan kesan motor idamannya, Amun utamakan terlebih dahulu dalam melapisi ulang kelir di sekujur perangkat bodi. Japrales Modified, didaulat sebagai bengkel cat pilihannya. Namun kali ini, tidak dengan permainan banyak warna. Hanya melaburkan kelir dominan putih, agar nantinya bisa  dikombinasikan oleh sticker asli versi SSR.

Pemasangan sticker berikut dengan asesoris lainnya yang ada di motor, lebih disesuaikan dengan acuan ala SSR. Seperti cover pada kedok lampu depan serta bagian buntutnya. Peranti pendukung semisal bagian pelek, ban, piringan cakram, karbu, knalpot, juga detail lainnya tidak luput dipasangkan.

Pada sektor dapur pacu alias mesin, sedikit kena jarah korek harian. Terlebih untuk menyesuaikan dengan pemasangan knalpot racing, biar tarikan maupun suaranya lebih seimbang.

" Disatu sisi, bukan cuma bisa wujudkan untuk punya besutan impian. Tapi dapat pula sebagai trik jitu penarik minat konsumen yang datang ke toko. Laris manis tanjung kimpul. Asesoris laris, duit pun lumpul “ kekeh Amun yang buka gerai di Jl. Raya Otista Tegalsari, Blok Jambe, Plered, Kabupaten Cirebon.

Data Modifikasi

Pelek depan : Morad Spain, 1.40x17
Pelek belakang : Morad Spain, 1.60x17
Ban depan : EMD 45/90-17
Ban belakang : Vee rubber satan, 60/80-17
Sok depan : R/T Stage 6 Sok belakang : Nitron
Swingarm : B-Pro
Cakram depan : Brake tech
Cakram belakang : Brembo
Knalpot : Aitech Cobra. Paint work : Japrales Modified, Kuningan, Jabar
Amun Speed Shop : 08987333394
(www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular