Modifikasi Yamaha Scorpio Street Tracker

Motorplus - Selasa, 7 Februari 2017 | 05:48 WIB

Yamaha Scorpio yang digarap street tracker ini, ogah tampil biasa. “Dibangun agar ramah dengan lintasan tanah. Namun bukan berarti tampil dekil. Apalagi sebagai ikon bengkel. Tampilan harus dijaga maksi," ucap Robby Kencana, bos Street Art Custom (SAC) di Jl. Tirtajaya RT 002/02, Kel Tirta Kaya, Kp Parung Serab GDC, Depok, Jawa Barat.

Mengentalkan ciri tracker, Robby tidak mau memasang banyak part bodi. Hanya disematkan separbot depan dan tangki yang dibuat sendiri dari plat galvanis 0,9 mm.
Sok depan masih bawaan Scorpio yang diberi karet pelindung untuk menguatkan kesan tracker. Sok belakang pakai monosok Jupiter MX 135. Biar terlihat lebih kekar, diameter roda yang awalnya 17”, diubah jadi 18”. Bannya juga diubah pakai profil gendut dengan kembangan semi pacul.
Rangka depan yang memegang mesin masih standar. Namun subframe dipotong habis dan diganti dua plat besi setebal 6 mm buat tumpuan jok. “Meski jok terlihat mengambang tanpa tumpuan namun kuat. Apalagi suka dipakai turing juga,”

(www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular