Tampang Dan Detail Perubahan Kawasaki ER-6n Jadi Z650 Dites Di Sentul

Motorplus - Sabtu, 18 Februari 2017 | 11:58 WIB

Perubahan Kawasaki ER-6n jadi Kawasaki Z650,  kelihatan makin gahar dengan nuansa Z series dari Kawasaki.

Kali ini di Sentul (18/2O, Tim MOTOR Plus kebagian jajal Kawasaki Z650 yang launching secara global di EICMA 2016.

Eits, tapi belum saatnya kita kupas tuntas sesi test ridenya, kan sekarang lagi bahan perubahan ER-6n ke Z650.

Hmm.. Sepintas desain Z650 mirip banget dengan Z250 SL, tapi versi sedikit gambot dengan mesin 650 cc.

Secara power Kawasaki Z650, mesin 2 silinder 649 cc segaris DOHC 8 klep berpendingin air ini, sedikit berkurang karena mesin sudah berstandar EURO 4. 

"Walaupun power mesin sedikit dikurangin, tapi bobot total juga ikut dipangkas, sehingga power weight to ratio nya lebih bagus," tukas Michael C. Tanadhi Deputy Head Sales and Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia. 

Untuk mengurangi bobot motor, pihak Kawasaki menyematkan sasis tubular baru untuk mengapit mesin 650 cc ini. Bobot total Z650 jadi hanya 186 kg.

Juga kaki-kaki tampil baru dengan pelek racing palang 5 dan monosok tidak di samping kanan seperti ER-6n, melainkan di tengah. Makin cihuy, swing arm terlihat sporty dengan aluminium.

"Untuk sesi pertama, kita hanya mendatangkan 30 unit saja. Harga on the road Jakarta, Rp 159,9 juta," ungkap Michael, saat sesi test ride di Sentul International Circuit (SIC), Bogor, Jawa Barat (18/2). (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular