Guna mempercantik tampilan dari Honda Vario Techno lansiran 2011 miliknya ini, Billy punya trik jitu. Yaitu merubah kesan standar, dengan padukan konsep grafis nan dinamis.
Tujuannya bukan hanya bikin pangling skubek, tapi ikut mengacu pula pada tampilan simpel dan tetap safety buat harian. " Yang pasti harus juga usung segi fungsional, biar tetap nyaman saat dikendarai, " terang Billy yang berambut gondrong tapi klimis ini.
Menyiasatinya, Billy terlebih dulu fokus pada sektor cover bodi. Caranya dengan melabur kembali lapisan cat pada permukaannya, yang berwarna putih. Selanjutnya diberi motif berupa guratan corak grafis, dengan aplikasi cutting sticker perpaduan warna hitam dan merah.
Kemudian pada area kaki-kaki, ikut kena jarah untuk diganti. " Peleknya saya pasangkan model jari-jari dengan diameter lingkar 14 inch. Tapi punya tapak lumayan lebar. Lalu ban juga disesuaikan dengan ukuran pelek, supaya makin klop dan kontras. Apalagi saat dibawa, masih tetap aman dengan kondisi jalanan saat ini yang banyak terdapat lubang, " jelas Billy Drago, panggilan akrabnya.
Agar menunjang dengan aksen skubek modif, beberapa pernak-pernik asesoris lantas dipasangkan. Bagian penerangan pada lampu depan dan kedok lampu atas, aplikasi sistem LED dan variasi. Peredam kejut belakang, terapkan produk YYS. Sedangkan knalpotnya comot dari merk Password.
" Tampilannya sekarang sudah cukup mewakili kesan skubek impian. Tidak mesti mewah dan banyak pasang segala variasi. Cukup dengan konsep grafis nan dinamis saja, " cuap Billy. (www.motorplus-online.com)
DATA MODIFIKASI
Pelek : Power 14 inci
Ban : FDR 80/90-14
Sok belakang : YSS
Headlamp : LED
Cakram : TDR
Jok : MB-Tech
Knalpot : Password (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR