Per tanggal 1 Maret 2017 di wilayah hukum Polda Metro Jaya sudah menggelar Razia Simpatik 2017 secara serentak.
Razia ini akan dilaksanakan selama 21 hari kedepan, ada 2000 personil yang turut menggelar Razia ini di Depok, Jakarta, Bekasi, Tanggerang.
Dikutip dari Kompas.com, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono menyebutkan, selama Operasi Simpatik 2017, ada sejumlah ruang jalan dan titik lokasi di Jakarta yang akan jadi target lokasi operasi.
Ruas jalan yang dimaksud adalah Jalan Letjen Suprapto, kawasan Simpang Lima Senen, Jalan Yos Sudarso, Jalan Gunung Sahari, Jalan S Parman, kawasan lampu persimpangan Slipi, Jalan Slipi Jaya, Robinson Pasar Minggu, Jalan Raya Lenteng Agung, daerah lampu persimpangan Pasar Rebo, dan Cawang UKI.
Argo dalam keterangan tertulis, Selasa (28/2/2017), mengatakan, operasi juga akan dilakukan di Tangerang, Bekasi, dan Depok.
Di luar Jakarta, operasi akan digelar di Jalan Sudirman (Tangerang), Jalan Thamrin (Tangerang), Jalan Dewi Sartika/Jalan Raya Ciputat (Tangerang Selatan), Jalan Raya Serpong/Jalan Raya BSD (Tangerang Selatan), Jalan P1 (Bandara Soekarno-Hatta), dan Jalan P2 (Bandara Soekarno-Hatta).
Operasi juga akan digelar di Jalan Margonda (Depok), Jalan Juanda (Depok), Jalan Ahmad Yani (Bekasi), Jalan Juanda Bekasi (Bekasi), Jalan Raya Urip Sumoharjo (Bekasi), Jalan Raya Cikarang Cibarusa (Bekasi), Jalan Banda (Pelabuhan Tanjung Priok), dan Jalan Pasoso (Pelabuhan Tanjung Priok). (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR