Ini Dia Pembalap Tim ART 2017

Motorplus - Jumat, 10 Maret 2017 | 05:16 WIB

Ini dia pembalap tim ART 2017, Astra Racing Team (ART) sudah memberikan bocoran siapa saja pembalap masing-masing regioan untuk jadwal balap nasional yang mulai digelar bulan Maret ini.

Total ada 4 region yang bakal diisi ART untuk mengikuti jadwal balap nasional tahun ini, dan masing-masing sudah punya pembalap andalan untuk memperebutkan titel juara nasional.

“Baru fix pembalapnya, dan mereka bakal balap di event MotorPrix, Kejurnas Sport dan OMR,” bilang Michael Gerald Manager Motorsport Astra Motor Racing Team.

Formasi lengkap di Motorprix untuk ART Jakarta diisi Sudarmono dan Aditya Pangestu, di ART Yogyakarta ada Wawan Hermawan, Sigit PD, Herjun AF, Silviana Octaviani dan Diana CL.

Sedangkan ART Kalbar ada Yossie Legisadewo, Roedy Salim, A Fahry dan A Ficky. Terakhir ART Sulsel masih tetap mempertahankan Andi Farhat dan Anies KS.

“Mereka bakal main di kelas utama MP1 hingga MP6 di kelas 150 cc dan 130 cc, sedangkan untuk pembalap wanita di ART Yogya ada tambahan kelas matic,” imbuhnya.

Nah, untuk di Kejurnas Sport nantinya ART bakal menggabungkan beberapa pembalap untuk di 1 tim ART. Adapun susunan pembalapnya sebagai berikut, Kejurnas Sport 250 cc diisi Sudarmono, Aditya Pangestu dan Yossie Legisadewo. Untuk Kejurnas 150 cc ada Sudarmono dan Aditya Pangestu, di kelas OMR 150 cc mengandalkan Wawan Hermawan dan Sigit PD. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular