Michelin Takut Bannya Meledak Lagi Di Argentina

Motorplus - Rabu, 5 April 2017 | 05:05 WIB

Jelang seri kedua MotoGP 2017, Michelin takut bannya meledak lagi di Argentina yang akan menjadi tuan rumah seri kedua MotoGP.

Tahun lalu, ban Michelin yang jadi pemasok ban tunggal di MotoGP sempat meledak dan menghantam area punggung Scott Redding.

Kejadian tahun lalu itu sempat membuat para pembalap khawatir tentang performa ban Michelin di sirkuit Termas De Rio Hondo yang punya aspal kasar.

"Argentina adalah salah satu seri yang menjadi fokus utama kami. Kami sudah belajar banyak dari yang terjadi tahun lalu. Tahun ini kita sudah punya rencana agar semuanya berjalan baik," yakin Piero Taramasso, Manager of Michelin's Two-Wheel Motorsport Group.

Pihak Michelin juga sadar kalau aspal sirkuit Argentina memang butuh perhatian khusus dari mereka.

"Aspalnya sangat kasar yang gampang mengikis ban. Lebih sulit lagi karena sirkuit ini juga punya banyak tikungan cepat dan titik pengereman keras. Semua hal itu akan sangat menyiksa ban," tambahnya.

Nah, faktor ban juga akan menjadi salah satu penentu pembalap mana yang akan menang di Argentina. Tunggu saja. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular