Modifikasi Yamaha NMAX Predator

Motorplus - Selasa, 18 April 2017 | 16:30 WIB

Buaya? Macan? Husss.. ini bukan soal hewan predator ataupun monster pemangsa. Melainkan sosok Yamaha NMAX, yang sudah dimodifikasi bergaya predator. Konsep predator tersebut nampak pada body kit yang diaplikasi di depan.

Tak hanya bodi, NMAX milik Jaenudin, nama asli JJ Airbrush ini, juga disematkan beberapa variasi pendukung. Lalu dipajang pemanis toko. Makanya, tak sedikit pelanggannya dibikin kaget. Auwww…

Selain body kit, make up juga dilakukan di sektor jok. Bentuk sandar bokong dikustom ala Harley-Davidson yang ada sandarannya. “Meski tampilan kekar dan sangar di body kit, joknya kita rancang nyaman. Di bagian boncenger dikasih sandaran, biar badan pembonceng gak gampang capek saat diajak turing jauh,” jelas builder yang sudah malang melintang di dunia modifikasi.
JJ coba bikin body kit berbeda dari biasanya. Body kit ini dibuat sedikit menonjolkan kesan gambot. Lalu pada tameng atau cover bodi depan, dirancang kayak tampang predator yang jadi musuhnya Arnold Schwarzenegger dalam film Predator. “Tapi, motor dibalur putih mutiara, supaya ada kesan kerennya,” bilang JJ, yang gerainya di Jl. Jatiwaringin Raya No. 85, Pondok Gede, Bekasi.

(www.motorplus-online.com)

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular