Nah, Cari Aman Dari Bikers Cewek Sambut Hari Kartini

Candra - Jumat, 21 April 2017 | 16:48 WIB

PT Mitra Pinasthika Mulia, Cari Aman Dari Pengendara Wanita

Banyaknya biker cewek jadi bagian yang juga menentukan aman atau tidak amannya jalan raya, terutama masalah keselamatan.

Karena itulah, PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM), main dealer Honda di Jawa Timur dan NTT, bikin pelatihan safety riding.

Pelatihan keselamatan pakai motor ini bagian dari menyambut hari Kartini.

Guna membekali pengendara wanita ketika di perjalanan, MPM memberikan edukasi dan safety riding untuk wanita di Surabaya.

Setidaknya sekitar 30 pengendara aktif roda dua diundang untuk program safety riding course day for women riders kemarin (20/4).

Berlokasi di training center PT MPM diikuti oleh 15 wanita dari perwakilan Ikatan Ladies Biker (ILB) Surabaya dan 15 wanita lagi dari perwakilan konsumen Honda Surabaya.

“Untuk 15 orang konsumen kami pilih secara acak, kebetulan sudah ada data konsumen wanita. Kegiatan ini adalah kegiatan rutin tahunan untuk menyambut hari kartini dengan program yang selalu beda,” bilang M Bondan Prioadi HC3 Division Head PT MPM.

Kegiatan ini ditujukan untuk pembekalan safety riding pada pengendara wanita, selain itu untuk melakukan penyuluhan dan kampanye tentang safety riding. Adapun beberapa materi praktek yang diajarkan meliputi cara berboncengan, pengereman, manuver, keseimbangan dan cara berkendara yang benar.

“Kami berharap edukasi ini tidak hanya berhenti disini saja, kami sangat berharap nantinya ilmu yang kami berikan bisa disalurkan kepada pengguna motor wanita lainnya supaya bisa berkendara yang aman dan nyaman,” tutup Bondan.(www.motorplus.grid.id)

Safety riding cari aman dari bikers cewek

Penulis : Candra
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular