Latihan MotoGP kedua Jumat sore di Austin, Karel Abraham Bersenggolan dengan Alvaro Bautista.
Ini menyebabkan Karel Abraham cidera, dengan patah tulang pada pergelangan kaki kanan.
"Aneh, karena saya melihat dia mengendarai motornya sangat lambat dan saya pikir dia sedang menunggu pengendara lain. Saya hanya masuk ke dalam tikungan 11 dan ketika saya keluar tikungan di racing line saya, saya menemukannya dan kami senggolan," kata Bautista.
"Ini sangat mengecewakan, karena kami hanya memasang ban dengan kompon soft untuk menghasilkan putaran waktu yang lebih baik, saya keluar dan mengambil beberapa sudut pertama dengan hati-hati lalu mulai mendorong," kata Abraham pria asal Cheska itu.
"Saya masuk tikungan sangat cepat dan terlambat mengerem, jadi saya melebar. Ketika saya berbalik dan membuka gas, sayangnya Alvaro keluar dari tikungan pada saat bersamaan dan dia menabrakku dari samping," tambahnya.
"Saya tidak mengharapkannya, saya mengalami kecelakaan besar dan sepedanya mendarat pada saya. Sekarang, saya memiliki rasa sakit di beberapa tempat Saya memerlukan sinar X-Ray di pergelangan kaki saya, tapi saya berharap bisa kembali lagi ke motor," harap Abraham. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR