Sobat pembesut Honda Scoopy FI atau injeksi, usah bete bila mendapati suara bodi depannya bergetar, karena begini cara hilangkan getar di bodi depan Scoopy injeksi.
Cara hilangkan getar di bodi depan Scoopy injeksi, yang kebanyakan diakibatkan oleh mulai kendurnya poros sangkutan rumah lampu depannya, cukup ganjal pakai isolasi bolak balik atau double tape.
(BACA JUGA: Tips Atasi CVT Honda BeAT Atau Scoopy Bocor)
Pada poros dudukan rumah headlamp yang nempel ke cover depan itu, sebenarnya ada semacam ring karet.
Dari hasil cek n ricek yang Em-Plus lakukan, ring karet tersebut mulai getas, sehingga menyebabkan poros pegangan rumah lampu depan itu agak longgar saat nemplok di dudukannya di cover depan. Ini yang menimbulkan bunyi getar pada bodi bagian depan.
Namun begitu poros pegangan rumah lampu depan itu dibalut potongan double tape (lihat gambar), saat dimasukkan pada dudukannya di cover depan itu, langsung ngeplak tanpa celah.
Ini membuat getaran pada bodi depan tempat headlamp bersarang, langsung lenyap. Buktikan saja sob? (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR