Profesi menjadi rider Ojek Online (Ojol) memang banyak dilakukan para cowok.
Pasalnya profesi ini dituntut selalu berada di atas motor, berpanas-panasan bahkan harus melawan kemacetan di jalan.
Tapi ternyata profesi ini gak sedikit juga dilakukan oleh para kaum hawa lho.
Saat Em Plus temui dari ketiga cewek cantik ini memiliki alasan berbeda menjadi pengendara Ojol, apa alasannya?
(BACA JUGA Harga Ojek Online Naik)
Fitri Retna Wijayanti
Cewek cantik yang menjadi rider GrabBike ini memiliki alasan yang cukup unik. Yakni ingin menjadikan bahan Tesis untuk penulisan di kuliahnya.
"Saya terjun di Ojol karena butuh data Tesis. Sekalian saya penasaran mana Ojol yang bagus. Makanya saya daftar Uber dan Gojek juga, tapi sekarang saya pilih GrabBike" ucap wanita 28 tahun yang sedang kuliah S2 Teknik Industri di Universitas Swasta di Jakarta.
Jadi faktor utama yang mendorong doi terjun menjadi Ojol bukan semata-mata mencari tambahan, tetapi agar lebih bisa mencari data dengan terjun langsung di lapangan.
"Karena dengan terjun langsung kita bisa tau juga keluhan yang pengendara temui selama menjadi driver Ojol," tambah cewek berjilbab yang tinggal di Cakung, Jakarta Timur ini.
Penulis | : | Ryan Tambun |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR