Subsitusi Pelek Racing Boy Yamaha NMAX Ke Yamaha Aerox

Senin, 15 Mei 2017 | 13:58 WIB

Sobat yang naik Yamaha Aerox 155 bisa tampil kekar dan gambot karena pelek keluaran dari Racing Boy (RCB) untuk Yamaha NMAX, bisa dikanibalkan buat Yamaha Aerox.

"Pemasangan harus ada beberapa yang dimodifikasi untuk menyusaikan busing. Untuk bagian depan cuma ganti busing sebelah kiri, dan untuk belakang dimodif kembali. Tapi, enggak usah khawatir. Kami menjual pelek ini dengan paketan tinggal pasang ke Yamaha Aerox. Owh iyah, ini pelek yang dipakai khusus ABS, sob," jelas Robbie Ganie, RND PT Enwan Multi Partindo.

Penyesuaian bushing

Nah, sobat yang mau membawa pulang pelek Yamaha NMAX Racing Boy untuk Aerox dibanderol Rp. 1.650.000.

Harga ini sudah termasuk paketan seperti busing roda, breket kaliper, busing adaptor kaliper dan pelek dengan ukuran 350 x 14' depan dan belakang 400 x 14.

(BACA JUGA: Habis Rp 25 Juta Untuk Modifikasi Yamaha NMAX Full Carbon)

 "Enaknya kalau pemasangan di Yamaha Aerox, tidak perlu membeli ban lagi. Pakai bawaan pabrik jadi tinggal pasang," tambah pria yang akrab di sapa Robbie. (www.motorplus-online.com)

Penulis :
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular