Spesialis Airbrush Motor Kontes

Motorplus - Selasa, 20 Juni 2017 | 16:09 WIB

Awalnya Rudi Amdani hanya iseng belajar teknik airbrush sebagai pelampiasan hobi.

Pria yang punya sapaan akrab Gode ini mencoba menjajal teknik baru dalam ilmu seni painting tersebut.

Dalam proses belajar teknik-teknik baru tersebut, akhirnya justru menghasilkan karya baru yang memuaskan hati sang brusher.

Banyak temannya yang sering order untuk mengairbrush motornya.

(BACA JUGA :  Spesialis Kustom Trail Dari Aspal ke Lumpur)

Eh, seiring berjalannya waktu, hobinya itu justru menghasilkan pundi-pundi uang.

Akhirnya ia memutuskan buka bengkel airbrush yang diberi nama Gode Airbrush.

Karena keunikan teknik dan hasil airbrushnya, ia pun berani menangani motor-motor kontes.

Dari kepiawain tangannya, sudah banyak lahir karya-karya yang membuahkan prestasi dalam ajang kontes modifikasi motor.

"Saat ini kami bisa melayani airbrush untuk kebutuhan kontes modifikasi motor. Soal harga, bisa nego langsung saja ke workshop kami, biar lebih enak sambil tukar pikiran," jelas pria asli Betawi ini.

Bengkel airbrush itu mulai dirintis sejak 2004 silam.

Doi terkenal gape tema grafis dan realis.

"Sebenarnya lebih suka garap motif kayak gambar-gambar tengkorak gitu," papar Rudi.

Nah, buat sobat yang pengin lihat langsung karyanya, silakan langsung sambangi Gode Airbrush di bilangan Percetakan Negara, Jakarta Pusat! Teguh

Gode Airbrush

Jl. Percetakan Negara No. 60 RT 001/09, Jakarta Pusat.  Telepon 0812-8785-5012. (www.motorplus-online.com)

Source : MOTOR Plus
Penulis : Motorplus
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular