Meninggalnya Nicky Hayden membuat banyak pihak terkejut.
Sebagai juara dunia MotoGP 2006, Nicky Hayden menorehkan banyak prestasi.
Berikut ini fakta prestasi Hayden di 2006.
(BACA JUGA : Breaking News, Nicky Hayden Meninggal Dunia
1. Pembalap Amerika Serikat terakhir Juara MotoGP
Hingga tahun ini, Nicky Hayden tercatat sebagai pembalap negeri Paman Sam terakhir yang menjuarai balapan MotoGP.
Sebelumnya, pada 2000 juara MotoGP diraih pembalap Amerika Serikat lainnya, Kenny Roberts Junior.
2. Patahkan Dominasi Rossi
Keberhasilannya menjadi juara dunia MotoGP 2006 sekaligus mematahkan dominasi Valentino Rossi yang sejak 2001 menjadi juara dunia.
Terlebih lagi, semenjak kepindahan Rossi ke Yamaha.
Ambisi untuk mengalahkan Valentino Rossi begitu besar bagi tim Repsol Honda.
Nicky Hayden di tahun tersebut berhasil mematahkan dominasi Valentino Rossi dan Yamaha
3. Juara Dunia dengan Juara Seri Paling Sedikit
Ketika menjadi juara dunia 2006, Nicky Hayden hanya mengumpulkan 2 kali juara seri.
Yakni di MotoGP Assen, Belanda dan Laguna Seca, Amerika Serikat.
Namun, perolehan poinnya tergolong konsisten.
Hanya sekali tidak mendapatkan poin yakni di seri Estoril, Portugal.
Bandingkan dengan runner up Valentino Rossi yang mendapatkan podium pertama sebanyak 5 seri.
Tetapi, ada 3 seri balapan Rossi tanpa poin yakni di Shanghai China, Le Mans Perancis dan Laguna Seca, Amerika Serikat (www.motorplus-online.com)
Source | : | MOTOR Plus |
Penulis | : | Hendra |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR