Trik Bikin Setang Yamaha NMAX Makin Nunduk Buat Balapan

Kamis, 29 Juni 2017 | 13:28 WIB

Kenyamanan posisi riding saat balap ditentukan pada setang.

Namun, sobat jangan sekali-sekali ya mengaplikasikannya di motor harian.

Untuk mengubah posisi riding lebih merunduk di Yamaha NMAX, sobat bisa pakai setang kepunyaan Yamaha RZR.

Untuk setang dan pengaplikasiannya bisa dibilang bolt on, namun banyak penyesuaian kembali jika mau menggunakan setang ini.

Baca juga: Usir Getar di Bagian Kiri Setang Aerox 155 Pakai Sandal Jepit

Salah satunya, mengganti baut pegangan raiser setang dengan yang lebih panjang.

Ini dikarenakan, raiser harus diganjal sebanyak 2 ring, yang kira-kira 2 buah ring tersebut setebal 0,5 mm.

“Diganjal, supaya setang tidak mentok dengan bodi. Dengan seperti itu, cover setang standarnya tidak bisa digunakan lagi,” buka Henry Yulianto alias Nying-Nying, punggawa Emmo Project.

Menggunakan setang ini, membuat saklar lampu sebelah kiri tidak dapat digunakan kembali, karena mentok ke bodi.

Baca juga: Setang Enak Buat Honda Sonic 150 Balap

Sedangkan untuk grip gas juga harus diganti dengan model yang kabel gasnya berada di atas.

Selain itu, slang master rem sebelah kiri juga harus diubah posisinya.

“Kalau buat saya, enggak pakai saklar pun no problem. Karena diperuntukkannya untuk balap.

Sedangkan grip  gasnya, harus diganti menggunakan gas spontan yang posisi kabel gasnya berada di atas.

Baca juga: Tren Setang RZR di Sonic 150

Jika kabel gasnya di bawah, kabel gas mentok ke bodi,” sebut Nying-Nying yang bermarkas di Rawamangun, Jakarta Timur.

Selain bisa bikin posisi riding lebih menunduk, setang ini juga bisa meminimalisir getaran yang biasanya timbul di setang standar.

Karena, setang ini punya material yang lebih berat, serta bagian dalamnya padat, tidak kopong. (www.motorplus-online.com)

Source : MOTOR Plus
Penulis :
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular