Setelah menggelar Buka Bersama dengan media kemarin (14/6) banyak info spekulasi seputar PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan trail Honda CR150F.
Tapi kabar yang paling jelas dan enggak diragukan tentang kisaran harga trail Honda 150 cc yang diproduksi AHM.
Harga trail Honda 150 cc bikinan AHM tidak akan lebih dari Rp 32 jutaan.
Harga trail Honda 150 cc Rp 32 jutaan mendapatkan beberapa fitur unggulan.
(BACA JUGA: Inil Hasil Tes BBM Mesin Trail Honda 150 CC)
Dikabarkan Honda trail 150 cc dengan harga Rp 32 jutaan dipastikan menggunakan sok depan upside down.
Plus Honda trail 150 cc juga sudah menggunakan odometer digital.
Kerennya lagi bodi Honda trail 150 cc akan seperti Honda CRF150.
Plus ditambah grafis merah yang juga khas Honda CRF150
Honda CRF150 motor Special Engine alias SE.
Motor SE dikhususkan untuk dipakai di arena balap motocross.
Terakhir kali awal Juni prototipe Honda trail 150 cc sudah berjalan dan sedang dalam pengujian di kawasan sirkuit plan II, AHM, Cakung, Jakarta Timur.
Bocoran spek Honda trail 150 ini akan jadi dasar pengembangan mesin cakar tanah yang diproduksi pertama kalinya di AHM. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR