Meskipun Hari Raya Idul Fitri telah berlalu namun tidak ada salahnya jika hari ini (12/7) berkumpul menyambung silaturahmi untuk saling memaafkan.
Seperti yang terlihat di Kampung Muara Sunda, Garut, Jawa Barat dalam acara Halah Bihalal Keluarga Besar Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jabar.
Halal bihalal merupakan budaya khas Indonesia, khususnya di Jawa.
Halal bihalal memang bukanlah syariat Islam, tapi merupakan kearifan lokal.
(BACA JUGA : Memundurkan Jadwal Balap, Pengprov IMI Kalteng Kena Denda)
Ini merupakan produk asli Indonesia, baik sisi penamaannya maupun cara pelaksanaannya.
Sambut ramah, jabat erat serta peluk hangat mewarnai gelaran acara yang dihadiri oleh perwakilan KONI, Polda Jabar, 256 klub naungan IMI Jabar, 22 IMI Korwil sejabar, sponsor serta tokoh otomotif lainnya.
"Tujuannya adalah selain untuk saling bermaaf-maafan juga untuk lebih mengakrabkan melalui acara Halal Bihalal Keluarga Besar IMI Jabar. Mudah-mudahan semangat baru ini mampu menjadi spirit bagi jajaran pengurus Pengprov IMI Jabar untuk melaksanakan agenda yang telah tersusun," bilang H. Fachrul Sarman Ketum Pengprov IMI Jabar dalam sambutannya. (www.motorplus-online.com)
Source | : | MOTOR Plus |
Penulis | : | Edhot |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR