Penonton Layaknya Suporter Sepak Bola Pada Grasstrack Tasikmalaya

Yeyep - Senin, 24 Juli 2017 | 05:46 WIB

Ramainya penonton pada gelaran yang bertitel Motocross Grasstrack dan Minimoto DMD Alumunium Open pada Hari Minggu (23/07) layaknya suporter bola.

Sirkuit Bukit Aren Cisempur Cibalong Tasikmalaya Jawa Barat ramai oleh penonton.

Penonton layaknya suporter bola memadati sisi sirkuit milik desa.

Terlebih melihat penonton yang mendukung jagoannya tampil.

(BACA JUGA : Grasstrack Tasikmalaya Dilakukan di Sirkuit Keras dan Berkapur)

Adalah Aris Garayam, tracker pribumi yang mendapatkan dukungan dari penonton.

Aris pemilik nomor start 5 memiliki suporter yang memberikan semangatnya.

Nampak beberapa penonton mengenakan kaos bertuliskan nomor 5.

Tracker yang bernaung di tim Yan's Padud Jaya ND Junior asal Kota Banjar selalu mendapatkan semangat dari berbagai sisi sirkuit.

Alhasil teriakan para pendukung tidak sia-sia.

Aris Garayam berhasil meraih podium pada beberapa kelas.

"ini merupakan energi baru buat saya, terima kasih untuk para penonton mohon maaf hasilnya tidak memuaskan," jelas pembalap yang selalu didukumg oleh kedua orang tuanya.

Aris tampil gemilang dihadapan para pendukungnya.

Meskipun terdapat insiden pada salah satu race yang mengakibatkan Aris  nyaris terjatuh.

Beruntung tracker pribumi ini berhasil mengendalikan motornya sehingga lepas dari kemelut dengan tracker lain.

Hasil lomba selengkapnya:
Bebek Standar Pemula
1.(05)Aris Garayam - Yan's Padud Jaya ND Junior
2.(51)Razza Api Pangandaran Sapi Balap Motul
3.(88)Andre Ralis Karangnunggal
FFA Pemula
1.(5)Aris Garayam-Yan'a Padud Jaya ND Junior
2.(727)Reku Fadilah Pangandaran GTD KMs Barokah Nanas D2 Decal
3.(51)Raza Api Pangandaran  Sapi Balap Motul
Bebek Modif 2 T/4 T Pemula
1.(727)Reku Fadilah Tasikmalaya GTD KMS Barokah Nanas D2 Decals
2.(05)Aris Garayam -Yan's Padud Jaya ND Junior
3.(51)Razza Api Pangandaran Sapi Balap Motul
Bebek Modif 2T/4T  Open
1.(27)Asep PKM Tasikmalaya KMS Elena BLK Racing Segitiga Baja Racing
2.(5)Aris Garayam-Yans Padud Jaya ND Junior
3.(727)Reku Fadilah Tasikmalaya
FFA 17 Tahun
1.(727)Reku Fadillah Tasikmalaya GTD KMS Barokah Nanas D2 Decals
2.(51)Razza Api Pangandaran Sapi Balap Motul
3.(120)Azril MRT Batulawang
Bebek Standar Open
1.(27)Asel Pkm Tasikmalaya KMS Elena BLK Racing Segitiga
2.(26)Adi Ceto Tasikmaya CV. Delta Prima Jendral Police VMX
3.(5)Aris Garayam-Yan's Padud Jaya ND Junior
FFA Open
1.(26)Adi Ceto Tasikmalaya CV Delta Prima Jendral Police VMX
2.(27)Asep PKM Tasikmalaya KMS Elena BLK Racing Segitiga Baja Racing
3.(146)Rian Meong Tasikmalaya CV. Deltra Prima Jendera Police VMX
FFA Novice
1.(132)Farid Moel Sukarame Resna Jaya YRC15
2.(61)Sandy Ece Tasikmalaya -
3.(188)Cep Eri Karangnunggal CMS Niat Jaya.

(www.motorplus-online.com)

Source : MOTOR Plus
Penulis : Yeyep
Editor : Hendra


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular