Di artikel sebelumnya yang berjudul Awas, Nge-Charge Di Motor Bikin HP Meledak! yang kali ini kasih solusi supaya enggak kejadian efek ekstrim ngecharge hp di motor.
Karena itu, mencegah kerusakan ponsel akibat nge-charge di motor dapat dilakukan dalam 2 cara.
"Beli mobile charger merek terkenal dan asli," sahut Dokter.
Merek berkualitas umumnya menyediakan garansi.
(BACA JUGA: Konsumsi Bensin Bisa Irit, Ini Daftar Oktan Bensin Perbandingan dengan Kompresi Mesin)
"Paling mudah ya dilihat dari harganya. Ada harga, ada rupa. Disarankan yang berbanderol di atas Rp 100 ribu," ucap warga Probolinggo, Jawa Timur ini.
Teknik kedua sedikit ribet.
"Pakai baterai portable atau powerbank. Jadi yang di-charge di motor bukan langsung ke ponsel, melainkan powerbank. Kalau ada arus nggak bener, yang rusak 'hanya' powerbank-nya," kata Dokter.
Memang, beberapa varian motor dibekali fasilitas cigar lighter socket atau yang akrab disebut colokan 12 volt.
Berbagai fungsi bisa didapatkan dengan fitur tersebut.
Penulis | : | Dodo |
Editor | : |
KOMENTAR