Maverick Vinales Kok Mulai Nyerah Setelah Balap di MotoGP Austria

Senin, 14 Agustus 2017 | 06:29 WIB

Maverick Vinales mulai mengeluhkan kondisi Yamaha YZR-M1 setelah balap MotoGP Austria kemarin (13/8).

Pembalap yang belum semusim bersama Yamaha ini enggak tahu kenapa susah banget YZR-M1 dibikin sesuai keinginannya.

"Saya enggak bisa meraih juara dengan motor seperti ini," bilang Vinales.

Maverick merasa sejak lap-lap awal sudah merasakan masalah traksi di sirkuit Austria.

(BACA JUGA: Bedanya Balap Motor Moto3 dan Sport 250 cc Asia Menurut Andi Gilang)

"Karena sejak awal problem grip ban jadinya motor seperti enggak mau bekerja sesuai keinginan. Saya enggak bisa mendapatkan kepercayaan diri," urai Vinales.

Memang progres Vinales di MotoGP Austria minggu lalu tidak sebagus Valentino Rossi.

Hanya sekali berada tercepat dan itu pun hanya sesaat waktu babak FP4 Jumat di MotoGP Austria.

"Balapan dengan hasil posisi 6 susah untuk bersaing dengan pembalap lain ini terjadi lagi di seri selanjutnya," jelas Vinales.

Vinales sudah berusaha sejak awal bagaimana menaklukan Yamaha YZR-M1.

Penulis :
Editor :


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular