Segmen motor sport Honda di Jatim sudah menjadi penguasa pasar.
Buktinya, market share motor sport Honda di Jatim diklaim sudah tembus angka 64 persen.
Untuk itu, PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) main dealer Honda Jatim dan NTT menggelar Honda Motor Show.
Acara ini mengunjungi 6 kota di Jatim seperti Surabaya, Bangkalan, Jember, Mojokerto, Kediri dan Madiun.
(BACA JUGA : Honda CRF 250L 2017 Tangguh)
Dalam acara ini dipajang motor sport Honda yang jadi andalannya.
Contohnya, Honda CBR150R, Honda CB150R dan Honda CBR250RR yang menjadi ujung tombak dipenjualan.
"Kegiatan ini untuk lebih mendekatkan kepada konsumen, hal tersebut juga ditunjang market share motor sport yang terus meningkat hingga 89 persen," bilang Suhari Marketing Communication & Development Div Head PT MPM.
Informasinya, Honda CBR150 sudah masuk di angka 1.500 per bulan penjualannya.
Sedangkan Honda CB150R mencapai 3.500 unit penjualan per bulan.
(BACA JUGA : Komunitas Motor Difabel Didukung Polisi dan Main Dear Honda Jawa Timur)
"Ada beberapa acara di event ini seperti dyno tes, bazar modifikasi hingga foto kontes untuk konsumen dan penonton," tambahnya.
Untuk konsumen sendiri juga ada city rolling dan rolling challenge.
Nantinya 10 konsumen bakal keliling kota dan mampir di 2 titik untuk mengikuti games yang diberikan panitia.
"Itu untuk memberikan games saja, supaya ada konten baru di setiap acara yang kami adakan," tambahnya lagi.
Market share Honda sendiri untuk kategori sport di bulan Juli sudah mencapai 70 persen, dan penjualan paling banyak masih di sekitar Surabaya.
"Kami terus berusaha supaya menjadi di 80 persen hingga akhir tahun, itu target yang musti kami kejar," yakin Suhari lagi. (www.motorplus-online.com)
KOMENTAR