Polisi Northamptonshire telah mengonfirmasi akan lebih memperketat keamanan menjelang digelarnya MotoGP di Sirkuit Silverstone, Inggris, Minggu (27/8).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap serangan teroris.
Gelaran MotoGP di Sirkuit Silverstone memang selalu menarik perhatian banyak orang.
Lebih dari 130 ribu penggemar balapan bergengsi di seluruh dunia ini bakal hadir sejak sesi latihan bebas pertama berlangsung.
(BACA JUGA : Ini Dia 2 Penyebab Kenapa Jorge Lorenzo Melorot Posisinya di MotoGP Austria)
Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan semua pihak, polisi Northamptonshire akan melakukan pemeriksaan sebelum penonton memasuki kawasan Sirkuit Silverstone.
Diperkirakan pemeriksaan ini bakal memakan waktu yang cukup lama.
"MotoGP Inggris adalah event sepeda motor terbesar di Inggris dan kami sangat beruntung bisa mengalaminya di Northamptonshire," demikian pernyataan resmi polisi Northamptonshire.
"Peningkatan keamanan tahun ini berarti diperlukan waktu sedikit lebih lama untuk memasuki sirkuit. Karena akan ada pemeriksaan tas atau barang bawaan. Keselamatan sangat penting dan semua pengunjung yang datang diminta untuk bersabar. Kami akan menggunakan aset khusus seperti petugas polisi rahasia, perwira bersenjata, tim pengawas dan anjing. Semuanya untuk memastikan bahwa penonton memiliki pengalaman yang aman dan menyenangkan."
Peningkatan keamanan dilakukan menyusul terjadinya serangan teroris di benua Eropa dalam beberapa hari terakhir.
Lebih dari 10 orang tewas akibat tiga insiden serangan kelompok ISIS di Spanyol dan Finlandia.
Hingga saat ini perburuan gelar juara dunia MotoGP 2017 masih berlangsung sengit.
Marc Marquez sang pemimpin klasemen sementara, posisinya mulai terancam setelah Andrea Dovizioso meraih 25 poin di MotoGP Austria. (www.motorplus-online.com)
Source | : | MOTOR Plus |
Penulis | : | Radit Kete |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR