Aturan flag to flag di MotoGP akan diubah.
Salah satu fokus perhatian adalah lolipop man.
Pengubahan aturan ini terjadi karena adanya insiden kecelakaan yang melibatkan pembalap Suzuki, Andrea Iannone dan pembalap Aprilia, Aleix Espargaro.
Iannone terpaksa melakukan pengereman ketika menghindari Espargaro yang keluar dari pit lane.
(BACA JUGA : Aleix Espargaro Bikin Iannone Jatuh di Pit)
Efeknya Iannone terjatuh sebelum mengganti motor.
kecelakaan Iannone dan Espargaro terjadi karena keduanya pembalap yang berdekatan ketika balapan flag to flag.
Sementara aturan untuk mengurangi batas kecepatan motor saat memasuki pit lane dari 60 km/jam menjadi 40 km/jam mendapat tentangan dari pabrikan motor.
"Batas kecepatan itu gak mungkin dikurangi lagi. Para Insinyur pabrikan menyebutkan mesin motor MotoGP gak mungkin bisa berjalan di kecepatan serendah itu," ungkap Mike Webb, Direktur MotoGP.
Karenanya, pihak regulasi MotoGP membuat aturan lebih ketat lagi terkait dengan tugas lolipop man.
Nantinya, Lollipop man pada balapan MotoGP bertugas seperti Lollipop man pada balapan Formula 1.
Seperti dikuti dari crash.net, nantinya pembalap MotoGP yang masuk pit lane tidak bisa keluar sebelum lollipop man memberi tanda aman.
"Tugas lollipop man adalah memperhatikan pembalap terdekat dengan timnya," ungkap Mike Webb.
Karena pembalap terdekat yang punya kans melewati jalur keluar pembalap yang sedang dijaga lollipop man itu. (www.motorplus-online.com)
Source | : | MOTOR Plus |
Penulis | : | Hendra |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR