Modifikasi Vespa PX ini Kiblatnya Inggris Bingits, Contek Cutdown Street Racer

Arseen - Selasa, 3 Oktober 2017 | 20:38 WIB
tribunnews.com
Modifikasi Vespa PX ini Kiblatnya Inggris Bingits, Contek Cutdown Street Racer

MOTOR Plus - Modifikasi Vespa PX ini berkiblat pada tren modifikasi Vespa klasik di Inggris.

Filbert Nehemia mengubah Vespa PX Eclusive II miliknya dengan konsep Cutdown Street Racer.

"Jadinya seperti model motor balap gitu tapi bisa untuk harian, dan di Inggris modifikasi seperti ini sedang ramai," ucap pria 21 tahun ini sambil menyerahkan ubahan pada Demon Garage di Serua, Ciputat, Tangerang Selatan.

Sesuai namanya, tepong dan bodi belakang dipotong.

(Baca juga: Ada Huruf L dan P di Motor Vespa, Ini Penjelasannya)

"Tepong dipotong 12 cm serong mengikuti bodi belakang bagian tengah," jelas Jay M Syahmenan dari Demon Garage.

Untuk memperkuat aura balap, sasis tambahan untuk memperkuat struktur sasis dibuat dari pipa oval ukuran 1.2 mm. 

tribunnews.com
Modifikasi Vespa PX Ala Inggris
Selain itu sepatbor model skelly dibuat dari plat galvanis.

Setang juga ditekuk agar posisi berkendara makin merunduk.

(Baca juga: Pakai Mesin i-get 4 Klep Nih Penampakan Vespa GTS 150 Terbaru, Teknologinya Canggih Banget)

Pasang air scoop juga jok single seat.

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular