Lokasi Pen Valentino Rossi Sama dengan 2010, Tapi Lebih Sakit

Niko Fiandri - Kamis, 7 September 2017 | 15:01 WIB

Patah tulang tibia alias tulis kering dan fubula bikin Valentino Rossi harus menahan diri bersabar sampai MotoGP Motegi musim ini.

Perkiraannya 30 hari Valentino Rossi harus istirahat termasuk di seri MotoGP Misano minggu ini (10/9).

Masalahnya posisi patah tibia yang dialami Rossi Kamis lalu (31/9) saat latihan enduro di dekat kampung halamannya Tavullia, Italia, persis di posisi yang sama saat MotoGP 2010. 

Valentino Rossi kecelakaan saat babak latihan resmi ke-2 di MotoGP Mugello yang mengakibatkan patah tulang kering.

(BACA JUGA: Valentino Rossi Yakin Cukup Fit untuk MotoGP Misano)

Bagian yang patah saat itu harus dipen.

Selama masa penyembuhan setelah MotoGP Mugello, VR46 absen 4 seri, MotoGP Italia, Inggris, Belanda dan MotoGP Catalunya.

Pen di tulang kering bisa dilepas setelah operasi tahun 2012.

Nah nih dia, operasi pemasangan pen akibat jatuh latihan enduro lalu harus terulang diposisi yang sama dengan pemasangan pen musim 2010.

Operasi pemasangan pen akan ditancapkan di bagian tulang yang masih utuh.

"Rasa sakitnya lebih sakit dibanding tahun 2010 saat terjatuh," urai Valentino Rossi setelah keluar rumah sakit beberapa waktu lalu. 

Dari situ beberapa spekulasi muncul dengan posisi pen yang sama dari kecelakaan yang menimpa Juara Dunia 9 kali balap motor ini apakah akan pulih 100%?

Apakah akhirnya pensiun? (www.motorplus-online.com)

Penulis : Niko Fiandri
Editor : Niko Fiandri


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular