Sahabat Jaya Motor, Spesialis Servis Suzuki Satria F-150

Ryan Tambun - Selasa, 12 September 2017 | 10:58 WIB

Berteman sejak sekolah di Sukoharjo, Solo, Jawa Tengah, Anang Widayanto dan Didit Marwanto merantau ke Jakarta dan bekerja di bengkel resmi Suzuki.

Membuat kemampuan oprek motor semakin terasah, suatu ketika mereka berdua bertemu kembali dan punya tujuan sama.

Akhirnya memutuskan buka bengkel Sahabat Jaya Motor (SJM) yang spesialis Suzuki Satria F-150.

Buka bengkel sejak 2015, akhirnya sering kebanjiran order.

Pengalaman sebagai mekanik bengkel resmi Suzuki, membuat paham betul mesin DOHC 4 klep.

(BACA JUGA : Spesialis Servis Helm di Bekasi 0

“Konsumen kebanyakan dari club Satria F seperti SSFC, SSFL dan KSF Tambun. Biasanya minta upgrade mesin, seringnya sih untuk spek turing biar bisa ngebut di Pantura,” ucap Anang yang bukan suaminya Ashanty ini.

SJM terima bore-up, stroke-up, ubah profil noken as, setting gear ratio sampai upgrade pengapian pun ditanganinya.

Pemilihan spare part yang dipakai, juga bisa disesuaikan budget pemilik motor.

Sebelum dilakukan upgrade, pastinya sang pemilik ditanya lebih dulu untuk kebutuhan harian, turing atau balap.

Dari sana apa saja yang akan dilakukan SJM.

Soal harga enggak usah khawatir sob! Mekanik baik hati ini bisa diajak diskusi.

Untuk servis rutin, dirinya mematok harga Rp 50 ribu.

Sedangkan upgrade harian, Anang memberi harga mulai dari Rp 600 ribu sampai 1 juta.

Biaya segitu sudah porting polish, naik kompresi, seting shim klep dan karburator.

Bahkan sobat bisa mendapatkan tambahan per klep dan per kopling dari RC3.

Kalau mau turun balap, doi pun memberi harga Rp 4 - 10 juta.

Lama pengerjaan tergantung banyak konsumen yang masuk.

Rata-rata tiga hari sampai satu minggu.

Sahabat Jaya Motor

Jl. Letkol Sugiono No. 43 Duren Sawit, Jakarta Timur.

Telepon: 0857-1158-5647

(www.motorplus-online.com)

Source : MOTOR Plus
Penulis : Ryan Tambun
Editor : Niko Fiandri


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular