Ini Biaya Bangun Sirkuit Buriram Thailand untuk MotoGP 2018

Niko Fiandri - Jumat, 15 September 2017 | 14:33 WIB

Sejarah untuk Thailand musim depan MotoGP akan singgah ke Negeri Gajah Putih.

Berdasarkan jadwal resmi Dorna Sports, penyelenggara MotoGP, tanggal 7 Oktober 2018 sirkuit Buriram Thailand akan menggelar MotoGP.

Demi membangun mimpi nih biaya konstruksi atau membangun sirkuit Buriram puluhan juta Baht dihabiskan.

Total biaya untuk membangun sirkuit, tribun penonton, dan fasilitas lain menghabiskan biaya 20 milyar Baht. 

(BACA JUGA: Kasihan Ojek Online ini, Order Fiktif Isinya Ternyata Batu)

20 milyar Baht kalau dihitung pakai rupiah mencapai Rp 799.400.000.000 untuk membangun sirkuit Buriram Thailand.

Butuh waktu 422 hari untuk membangun sirkuit Buriram.

Sebelum mendapatkan jadwal menggelar MotoGP, sirkuit Buriram lebih dulu menggelar World Superbike (WSBK) 2015-2017. 

Promotor WSBK jadi bagian Dorna Sports.

Sirkuit Buriram Thailand yang berdekatan dengan Kamboja berada di 400 km dari kota Bangkok. 

Kalau lewat darat butuh waktu 7 jam dengan mobil yang kecepatan rata-rata 80 km/jam.

Panjang sirkuit 4,554 km yang desainernya Hermann Tilke asal Jerman.

Hermann Tilke perancang sirkuit Losail-Qatar, Singapura, Bahrain, dan Shanghai.

Berarti Indonesia kalau mau kepingin bangun sirkuit standar untuk MotoGP wajib punya dana yang setara dengan Rp 700-an milyar.

Dana sebesar itu pun belum termasuk infrastruktur jalan raya menuju ke sirkuit dan rumah sakit standar internasional. (www.motorplus-online.com)

Penulis : Niko Fiandri
Editor : Niko Fiandri


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular