MOTOR Plus - Johann Zarco di prediksi akan menggantikan posisi Valentino Rossi di Movistar Yamaha.
Jika The Doctor pensiun dari MotoGP, Zarco siap mengambil alih posisi seniornya itu.
Zarco saat ini membela Yamaha Tech 3 dan berambisi untuk merebut posisi Rossi.
Keinginan Zarco di sampaikan langsung oleh Manajer Yamaha, Wilco Zeelenberg.
(BACA JUGA: Andrea Dovizioso Nyatakan Perang di 4 Seri Sisa MotoGP)
Dengan catatan jika Zarco tampil konsisten selama balapan.
“Saya melihat peluang Zarco untuk menggantikan Valentino Rossi.
Tapi saya tidak bisa memastikan hal itu,” ujarnya dikutip Mundo Deportivo, beberapa waktu lalu.
Zeelenberg mengakui kehebatan Zarco selama musim ini.
(BACA JUGA: Fakta Motor Honda Paling Menakutkan Bagi Pembalap MotoGP)
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR