Tapi siapa sangka, cat semprot ini adalah hasil racikan produsen cat ternama, Sherwin Williams.
Harga yang produk lansiran Amerika Serikat ini juga relatif terjangkau.
Nozzle produk ini juga tidak bisa diatur arahnya.
Saat dicoba, cat cukup mampu menyebar sekitar 85% di area pelat besi sepanjang 5 cm.
Hasil semprotnya berbentuk round spot, sehingga ada sekitar 15% area yang tidak tertutup cat.
Sama seperti Pylox, waktu kering sentuh produk ini juga cukup lama yang mencapai 15 menit.
Saat diuji tahan bensin, produk ini cukup baik dengan hanya sedikit cat yang menempel pada cotton bud.
Dengan kemampuan yang mirip dengan Pylox, ia dibanderol lebih mahal meski volume sedikit lebih banyak.
Rating : 3 bintang
Harga: Rp 34.900
Isi : 255 gr/± 323 ml
Dimana Mendapatkannya : Ace Hardware Living World, Jl Alam Sutera Boulevard kav 17-18, Tangerang Selatan
4. Samurai Spray Paint
Belakangan ini, cat semprot merek Samurai berhasil mencuri minat konsumen berkat klaim tahan bensin.
Harga jualnya pun bersaing.
Ia hanya lebih mahal Rp 12 ribu dibanding Pylox.
Dengan selisih harga itu, Anda akan mendapatkan isi lebih banyak 100 ml dibanding Pylox dan dengan nozzle yang bisa diatur 360 derajat.
Saat disemprotkan, produk ini juga berhasil menutupi keseluruhan area 5 cm dengan baik.
KOMENTAR