MOTOR Plus-online.com - Sesi latihan resmi 3 MotoGP Jepang di sirkuit Motegi berlangsung Sabtu pagi tadi (14/10/2017).
Kali ini jalannya sesi latihan resmi 3 masih berlangsung di kondisi basah dengan lintasan yang diguyur hujan.
Valentino Rossi yang kesulitan di sesi latihan resmi 1 dan 2 berhasil memperbaiki posisinya di sesi kali ini.
Rossi berhasil menyelesaikan sesi di posisi 5 yang membuatnya menempati posisi 6 dalam hasil kombinasi.
(BACA JUGA :Motor Marc Marquez Dijajal Legenda MotoGP di Sirkuit Motegi, Ini Videonya)
Sesi latihan resmi 3 MotoGP Jepang juga masih menjadi milik Andrea Dovizioso.
Pembalap tim Ducati MotoGP ini kembali jadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 54,877 detik.
Dovizioso kembali berhasil mengungguli saingan terdekatnya Marc Marquez yang menguntit di posisi kedua.
Berikut hasil lengkap latihan resmi 3 MotoGP Jepang :
1. (4) A. DOVIZIOSO 1:54.8772. (93) M. MARQUEZ +0.0433. (41) A. ESPARGARO +0.1844. (99) J. LORENZO +0.3575. (46) V. ROSSI +0.4066. (5) J. ZARCO +0.5917. (29) A. IANNONE +0.6228. (9) D. PETRUCCI +0.6649. (26) D. PEDROSA +0.89610. (42) A. RINS +1.262