MOTOR Plus-online.com - Zaman sekarang siapa sih yang enggak mau naik motor yang lebih irit.
Selain jenis motor, ternyata cara berkendara juga berpengaruh pada irit atau tidaknya konsumsi BBM.
Contohnya di Yamaha Mio S yang baru meluncur ini.
Ada fitur yang membantu pengendaranya agar lebih irit ketika riding.
(BACA JUGA : Kenapa Cakram Motor MotoGP Ditutup Saat Balap Hujan? Biar Enggak Kotor?)
Nama fitur ini Eco Indicator yang merupakan salah satu fitur yang disematkan di motor matik Yamaha.
Eco Indicator ini biasa berada di spidometer bagian kiri pojok atas.
Di atas lampu MIL (Malfunction Indicator Light).
"Posisinya biasa di sebelah kiri pojok atas spidometer," ujar Ridwan Arifin, Koordinator Service and Education PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing ( PT. YIMM).
(BACA JUGA: Race 1 Kejurnas Sport 150 cc, Berstatus Pembalap Pengganti Reynaldi Pradana Bisa Menang)
Peletakan Eco Indicator di pojok kiri atas spidometer supaya lebih mudah menarik perhatian kamu saat berjalan.
"Tujuannya agar eye catching buat si pengendara aja," tambah Ridwan Arifin.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR