MOTOR Plus-online.com - Pernah merasakan kerasnya persaingan balap motor World Superbike (WSBK) lalu berhenti, kini sang legenda Sylvain Guintoli turun gunung lagi.
Namun, kini perannya bukan sebagai pembalap full seri.
Guintoli hanya diberi kesempatan oleh Kawasaki Puccetti Racing untuk dua seri tersisa musim 2017 ini.
Dua seri tersisa tersebut yakni balapan akan berlangsung di Jerez, Spanyol pada 20-22 Oktober dan Qatar pada 2-4 November.
Guintoli yang pernah merasakan juara dunia 2014 ini sebenarnya bisa dibilang sudah pensiun, namun dirinya masih dipercayakan kembali untuk merasakan balapan menggunakan Kawasaki ZX-10RR.
(BACA JUGA : Galang Hendra Pakai Yamaha R3 di SS300 WSBK)
Dirinya mengaku sangat antusias menyambut balapan di Jerez dan Qatar.
"Saya sangat senang bisa kembali ke kejuaraan dunia Superbike Motul FIM untuk dua putaran terakhir musim ini. Jerez dan Doha adalah dua trek yang fantastis, dan disana saya punya kenangan indah tahun-tahun sebelumnya", ucap Guintoli.
"Saya sudah tidak sabar mencoba Kawasaki ZX-10RR dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Manuel dan Kawasaki atas kesempatan bagus ini," tambah pembalap 35 tahun ini.
Pemilik tim sekaligus manager tim Puccetti saat ini mengalami masa-masa sulit terkait pembalapnya yang cedera.
Tapi kini Pucchetti sangat senang dan berharap Guintoli bisa bersaing dengan pembalap-pembalap lain di posisi lebih depan.
(BACA JUGA : Teknologi Superbike Yamaha Diturunkan ke Yamaha V-ixion R, Intip Yuk)
Dirinya juga mengharapkan sisa dua seri ini bisa dimanfaatkan Guintoli sebaik-baiknya.
"Kami sangat senang memiliki pembalap papan atas seperti Guintoli untuk membalap dengan motor kami pada dua seri terakhir. Guintoli juga pernah merasakan atmosfer MotoGP dan pengalamannya penting untuk melanjutkan perkembangan tim agar lebih baik," ucap Puccetti.
Bagaimana kiprah Silvain Guintoli nanti?
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR